Senin, 21 Februari 2011

DEWAN MAGETAN DUKUNG PEMBUBARAN ORMAS ANARKHIS

Magetan, MN

Aksi kekerasan yang berkedok agama sepekan terakhir ini membuat nilai toleransi di bumi Indonesia tercabik lagi.Banyak pihak merasa prihatin terjait kerusuhan berbau SARA yang terjadi di beberapa daerah akhir-akhir ini.Bahkan Presdiden SBY mengintruksikan pembubaran Ormas yang dinilai anarkhis.

Dewan Magetan secara tegas mendukung sepenuhnya instruksi presiden terkait pembubaran organisasi masyarakat (ormas) anarkis yang mengancam keamanan dan ketertiban umum. Hal ini bukan hanya berlaku bagi ormas yang berlatar belakang agama namun juga ormas lain agar kerusuhan tidak meluas kemana mana sehingga ada jaminan ketentraman di masyarakat.Hal ini dikatakan oleh HM Shoim Wakil ketua DPRD Magetan dari Partai Demokrat

Lebih lanjut Shoim, ST menyayangkan tindakan anarkis yang dilakukan elemen masyarakat yang berkedok agama. Aspirasi harusnya disampaikan dengan cara cara beradab bukan mengambil langkah sendiri-sendiri, pemaksaan hingga kekerasan. “Semua ada aturan hukumnya, biarlah pemerintah mengambil langkah untuk itu,” tegas Shoim ditemui MN

.Dijelaskan, tindakan anarkis akan merugikan masyarakat sendiri, bukan saja kerugian materi, fisik seperti fasilitas umum namun juga mengancam jiwa sebagai akibat yang ditimbulkan. “Seperti kita lihat banyak fasilitas umum yang dibangun untuk kepentingan masyarakat justru rusak bahkan menimbulkan korban jiwa,” tambahnya.

Dewan Magetan mendukung sepenuhnya pembubaran ormas yang mengedepankan anarkis dalam aksinya. “Bahwa dalam masyarakat kita terdapat keragaman yang harus dihormati, jika ada keragaman maupun paham yang menyimpang biarkan hukum pemerintah yang akan mengambil tindakan,” katanya.

Dewan juga berharap agar pemerintah segera melakukan tindakan konkrit dengan secepatnya mengambil tindakan agar tercipta ketentraman dan keamanan. “Harus ada ketegasan sikap, jika ada yang perlu untuk dibubarkan ya harus cepat dilakukan,” tegas Shoim.. (rudi)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Family & Friends of Magetan News Team