Rabu, 23 Desember 2009

TINGGI ANGKA PENGANGGURAN DI MAGETAN

Magetan,MN
Kondisi ekonomi dan tingkat pendidikan yang kurang berakibat pada tingginya angka pengangguran di Kabupaten Magetan, terutama terjadi di daerah P yaitu Kecamatan Parang,Poncol,Plaosan dan Panekan.Selain itu minimnya perusahaan dan industri di Magetan juga menjadi faktor sulitnya menyerap tenaga kerja lokal.
Kepala Dinas sosial dan Tenaga Kerja yang dikonfirmasi melalui Kabid Tenaga Kerja dan Transmigrasi Drs.Suhud,MM mengungkapkan tahun 2009 ini saja sampai bulan Nopember tercatan 21 424 orang yang menganggur.Angka ini dari tahun ke tahun cenderung mengalami kenaikan. Sedang Disnaker Trans saja tahun 2009 hanya dapat memberangkatkan 412 orang TKI ke beberapa Negara tujuan seperti Taiwan,Hongkong,Singapura,Malaysia dan Timur Tengah.diharapkan TKI yang telah diberangkatkan memberikan laporan bila telah pulang ke tanah air atau ganti majikan. untuk menghindari terjadinya TKI Ilegal.
Dijelaskan Suhud untuk mengurangi pengangguran diberikan pelatihan ketrampilan dengan menggandeng Perusahaan Pengerah Tenaga kerja Indonesia Swasta (PPTKIS). Beberapa pelatihan telah diberikan seperti pelatihan otomotif,pelatihan menjahit dan Prosesing yang memakan waktu 3 - 4 bulan. Dinsos Naker Trans melalalui lembaga latihan kerja Swasta mengadakan Pelatihan servis HP dengan biaya gratis dari Departemen Tenaga Kerja RI. Diharapkan adanya pelatihan ini masyarakat dapat menciptakan pekerjaan sendiri tanpa harus mencari kerja sehingga bisa menekan angka pengangguran serendah mungkin.(Rud)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Family & Friends of Magetan News Team