Minggu, 31 Januari 2010

DARI ANGKAT BESI MENUJU KURSI DEWAN

Magetan, MN
Disela kesibukannya sebagai anggota DPRD Kabupaten Magetan masih sempat fitness 4 kali dalam seminggu. Manto anggota DPRD Magetan dari partai golkar punya hobby olahraga.Tak heran di rumahnya daerah Kecamatan Poncol mendirikan tempat untuk menyalurkan bakat olah raganya seperti volley,dan bulutangkis.Sebagai wadah anak-anak muda untuk lebih aktif pada kegiatan-kegiatan yang positif. Biar tidak terjebak pada pola-pola hidup bebas yang cenderung merugikan, karena kalau menlihat akhir-akhir ini banyak anak muda yang terjerumus pada pergaulan yang salah yang berakibat pada rusaknya kepribadian mereka.
”Untuk fitness saya harus ke Magetan,”ujar Manto. Karena memang adanya tempat latihan Fitness hanya di kota Magetan. Manto membutuhkan waktu 3-4 jam dalam setiap sesi latihannya. Selesai fitness biasanya langsung mandi uap yang kebetulan disediakan di tempatnya berlatih.
Tak heran karena kegemarannya fitness ini membuat badannya terlihat kekar, maklum sebelumnya dia memang atlet angkat Besi dan pernah mewakili Kabupaten Magetan dalam kejuaraan angkat Besi se Jawa-Bali tahun 2007 lalu.
Ayah 2 putra ini mengatakan dengan berolah raga yang rutin selain menyalurkan hoby dan bakat juga menjadikan badan sehat, sehingga aktifitas di gedung dewan juga lebih fresh. Tidak heran sekarang rekan-rekannya sesama anggota Dewan banyak yang mengikuti jejaknya untuk ikut fitness.
Pengurus Persatuan Angkat Besi (Pabsi) Kabupaten Magetan ini berobsesi untuk bisa mengembangkan olah raga terutama angkat besi di Magetan. Banyak kader-kader potensial atlet angkat besi di Magetan, tinggal memberikan pembinaan yang lebih saja, menurutnya selama ini terbentur dana pembinaan yang minim sekali padahal olah raga angkat besi membutuhkan tempat latihan khusus dalam pembentukan otot dan ini memakan anggaran yang besar.(rud)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Family & Friends of Magetan News Team