Minggu, 04 Juli 2010

PROGRAM JPES DIMAGETAN DIBERIKAN KEPADA 25 DESA

Magetan - MN
Dalam rangka mengurangi angka kemiskinan Pemerintah kabupaten Magetan berupaya mencari jalan keluar agar tidak lagi menjadi momok utama. Berdasarkan data statistik di kabupaten Magetan tercatat ribuan jumlahnya.
Di Kabupaten Magetan saja jumlah Rumah Tangga Miskin tercatat 36.977 RTM. Dengan perincian 6.249 RTM kategori sangat miskin, 14.921 RTM kategori miskin dan 15.807 RTM kategori hampir miskin.
Salah satu program penyelamatan yang di lakukan pemerintah diantaranya dengan dana program Jaring Pengaman Sosial (JPES) yang dibagikan kepada sejumlah desa di daerah. “ Kelompok masyarakat miskin yang menjadi target utama dalam program tersebut adalah warga termiskin di setiap desa/kelurahan,” terang Drs. Yetra Raulan Ketua Tim Koordinasi JPES Kab. Magetan.
Tahun 2010 ini sebanyak 25 desa di 18 kecamatan di Magetan mendapat jatah memperoleh dana tersebut. “Untuk setiap kelurahan/desa akan diberikan bantuan sebesar 75 juta rupiah yang diambil dari dana APBD II”, lanjutnya.

Dijelaskan program JPES bertujuan untuk menyelamatkan dan memberdayakan masyarakat miskin dengan memanfaatkan potensi lokal yang dapat dikembangkan dalam jangka waktu menengah maupun jangka panjang. “Sasarannya adalah penduduk miskin produktif terutama pada usia 19 hingga 55 tahun yang mempunyai usaha kecil/mikro, atau yang akan memulai usahanya,” terang Yetra.
Dengan program yang digulirkan ini masyarakat miskin diharapkan dapat terfasilitasi dalam memenuhi kebutuhan hidupnya secara mandiri. “Bahwa ditingkat individu mereka dapat mandiri untuk memiliki usaha kecil dalam memenuhi kebutuhan hidup secara layak,” ungkapnya.

Selain program JPES, pemerintah daerah juga sudah mengalokasikan dana pendamping penaggulangan kemiskinan seperti Gerdu Taskin, Jamkesmas, dan Jamkesda. Terhitung mulai tahun 2009 saja Kab. Magetan secara mandiri telah mengalokasikan anggaran dari 2 milyar sebagai kelanjutan JPS dari Pemprov yang berakhir pada tahun 2008 lalu.
Dengan adanya program tersebut diharapkan dapat mewujudkan kesejahteraan, kedaulatan dan kemandirin masyarakat. Untuk itu partisipasi semua pihak diharapkan untuk mensukseskan program tersebut agar dana jatuh kepada warga yang berhak mendapatkannya.(kasim)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Family & Friends of Magetan News Team