Selasa, 16 Maret 2010

MUSRENBANG BAHAS 802 USULAN PROGRAM

Magetan, MN
Tahun 2011 masih jauh dari pandangan.Namun untuk menyongsong tahun tersebut Pemkab Magetan telah menyusun serangkaian program kerja yang bakal dikerjakan. Tak tanggung tanggung, ada 802 item usulan program kerja. Dari jumlah tersebut, 755 usulan kegiatan diajukan ditingkat Pemkab magetan.Dengan anggaran sebesar 345 milyar lebih. Kemudian usulan untuk didanai adari APBD Propinsi Jawa Timur ada 11 program. Dengan anggaran 4 milyar lebih. Sedangkan untuk program yang didanai dari APBN sebanyk 37 usulan. Dengan anggaran sebesar 59 milyar lebih. Semua program usulan itu mencakup bidang infrastruktur, ekonomi, sosial dan budaya. “ Musrenbang ini penting kita lakukan karena punya peran penting dan strategis. Mengingat kegiatan ini merupakan wahana untuk memusatkan pikiran dalam menyusun perencanaan yang terintregrasi”, terang Bupati Magetan Sumantri. Terintegrasinya berbagai program kegiatan yang komprehensif dalam satu tahun anggaran ini akan disinergikan dengan pokok pikiran DPRD Magetan untuk menjadi satu dokumen perencanaan dan dijadikan pedoman kegiatan pembangunan di Magetan, tambahnya lagi. Dengan mekanisme seperti ini, kata Sumantri, Pemkab Magetan akan lebih mudah dalam melaksanakan kegiatan pembangunan. Yang tidak kalah penting adalah bahwa produk dokumen perencanaan pembangunan ini bkan menrupakan karya tulis semata. Tetapi merupakan karya yang harus dimplementasikan sebagai dasar penyusunan rencana kerja bagi SKPD. Musrenbang dilaksanakan, selasa 9/3 minggu lalu. Diikuti unsur Muspida, Pimpinan DPRD dan Kepala Dinas Instansi.Arifin Kurniawan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Family & Friends of Magetan News Team